Tuesday 29 December 2015

Nah Ini Dia! Tempat Wisata di Jogja yang Wajib Dikunjungi

Klik untuk Melihat Tempat Wisata di Jogja yang Wajib Dikunjungi
Tempat Wisata di Jogja yang Wajib Dikunjungi
infobacktravel.blogspot.comTempat Wisata di Jogja yang Wajib Dikunjungi - Bagi sobat backpackers yang menginginkan wisata berkeliling kota sekaligus menikmati karya kebudayaannya maka tempat wisata di Jogja menjadi salah satu destinasi wisata yang direkomendasikan untuk sobat. Jogja atau Daerah Istimewa Yogyakarta  terletak di bagian selatan Pulau Jawa dan berbatasan dengan Provinsi Jawa Tengah serta Samudera Hindia. Jogjakarta yang memiliki luas 3.185,80 km2 ini terdiri atas satu kotamadya dan empat kabupaten yang terbagi lagi menjadi 78 kecamatan dan 438 desa/kelurahan. Secara umum, ada berbagai hal yang dapat sobat lakukan ketika belibur di kota yang terkenal dengan julukan Kota Pelajar ini. Hal tersebut antara lain mulai dari wisata sejarah, wisata alam, hingga jajanan kuliner yang menggugah selera sobat backpackers. 

Tempat Wisata Jogja yang Wajib Kamu Kunjungi

Buat sobat backpackers yang dalam waktu dekat ini atau sedang merencanakan liburan ke kota Jogjakarta, ada baiknya kamu terlebih dahulu mencari informasi seputar tempat wisata di Jogja yang recommended. Berikut ini kamu bisa membaca tips tempat-tempat wisata yang pastinya tidak akan kamu sesali jika berkunjung ke sini.

1. Pantai Parangtritis

Klik untuk Melihat Tempat Wisata di Jogja Pantai Parangtritis
Tempat Wisata di Jogja Pantai Parangtritis
Pantai Parangtritis adalah pantai yang paling terkenal di Yogyakarta. Oleh karena itu, Pantai Parangtritis layak disebut sebagai salah satu tempat wisata di Yogyakarta yang wajib dikunjungi. Berlokasi sekitar 28 KM dari pusat kota Jogja, Pantai Parangtritis adalah pantai di Jogja yang berada di tepi Samudra Hindia sehingga memiliki karakteristik deburan ombak yang cukup besar, memiliki tebing batu yang menjulang tinggi dan berhampar pasir vulkanis hitam. Keunikan dari Pantai Parangtritis adalah adanya bukit pasir yang disebut gumuk di sekitar pantai. Apabila sobat ingin suatu pengalaman yang berbeda, kamu dapat mencoba bermain paralayang di Bukit Parangndog.

Menurut kisah dan keyakinan masyarakat lokal Jogjakarta, pantai Parangtritis diyakini juga sebagai tempat yang dianggap suci atau keramat. Berdasarkan legenda, di pantai ini terdapat istana tau kerajaan dari Kanjeng Ratu Kidul, penguasa Pantai Selatan yang terkenal dengan pakaiannya yang berwarna hijau. Oleh sebab itu, pengunjung pantai ini dilarang menggunakan pakaian warna hijau ketika berada di kawasan pantai Parangtritis ini karena diyakini akan diseret oleh Nyi Roro Kidul

Sebagai pantai paling ramai dan merupakan salah satu wisata favorit di Jogja, Parangtritis memiliki fasilitas dan wahana yang cukup lengkap. Untuk menyusuri pantainya yang panjang, kamu bisa menggunakan jasa dokar atau ATV. Bermain layang-layang merupakan salah satu aktivitas yang sangat menyenangkan untuk dilakukan di Pantai Parangtritis.

2. Candi Borobudur

Klik untuk Melihat Tempat Wisata di Jogja Candi Borobudur
Tempat Wisata di Jogja Candi Borobudur
Candi Borobudur Borobudur adalah sebuah candi Buddha yang terletak di Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Lokasi candi kurang lebih 40 km di sebelah barat laut Yogyakarta. Candi berbentuk stupa ini didirikan oleh para penganut agama Buddha Mahayana pada masa pemerintahan wangsa Syailendra. Borobudur adalah candi atau kuil Buddha terbesar di dunia sekaligus salah satu monumen Buddha terbesar di dunia. Candi yang dibangun sekitar tahun 800 an masehi ini adalah salah satu primadona wisata di sekitar Yogyakarta. Candi Borobudur saat ini masih dikunjungi biksu yang berziarah karena Candi Borobudur adalah sebuah monumen model dari alam semesta yang merupakan tempat suci. Untuk dapat masuk ke area Candi Borobudur, sobat backpackers diharuskan menggunakan sarung yang akan dipinjamkan di pintu masuk Candi Borobudur. Candi Borobudur merupakan candi yang mempunyai relief dan patung Buddha terbanyak di dunia. Walaupun lokasinya bukan berada tepat di Jogja, Candi Borobudur selalu didatangi oleh wisatawan yang berkunjung ke Jogja.

3. Candi Prambanan

Klik untuk Melihat Tempat Wisata di Jogja Candi Prambanan
Tempat Wisata di Jogja Candi Prambanan
Berbeda halnya dengan Candi Borobudur, peninggalan sejarah yang satu ini merupakan bangunan agama Hindu. Meskipun berbeda, letak posisi candi Jogja yang satu ini tidaklah berjauhan dengan Candi Borobudur. Hal tersebut memberikan pesan kuat bahwa sejak dahulu kala telah terjadi keharmonisan antar pemeluk agama Buddha dan Hindu di tanah Jawa.

Sejarah Candi Prambanan dimulai pada tahun 850 Masehi, pertama kali dibangun oleh Rakai Pikatan dari Dinasti Syailendra yang berkuasa pada kala itu. Berdasarkan Prasasti Shivagrha yang berangka tahun 856 Masehi, candi di Jogja yang satu ini dibangun untuk menghormati Dewa Siwa. Masih berdasarkan prasasti, Candi Prambanan pada awalnya dinamakan Shiva-grha, yang artinya Rumah Siwa, dan selanjutnya disebut pula sebagai Shiva-laya, yang berarti Kerajaan Siwa.

Candi Prambanan merupakan salah satu tempat wisata di Jogjakarta yang wajib kamu kunjungi karena Candi Prambanan merupakan kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia. Selain itu, Candi Prambanan juga dihiasi relief yang diukir mengelilingi candi dan menceritakan kisah Ramayana dan Krishnayana. Ada beberapa candi berukuran besar yang bisa kamu lihat di Candi Prambanan, yaitu Siwa, Wisnu dan Brahma (juga dikenal dengan nama Trimurti). Ketiga candi utama tersebut dilengkapi dengan beberapa candi pendamping yang semuanya membuat kompleks Candi Prambanan menjadi semakin menarik dan membuat penasaran siapapun yang belum pernah berkunjung. Candi Prambanan berlokasi sektiar 17 KM dari psuat kota Yogyakarta. Apabila sobat backpackers tidak membawa kendaraan pribadi, untuk mencapai Candi Prambanan kamu cukup menggunakan bus dan turun di halte Prambanan. Sangat mudah mencapai Candi Prambanan bukan?

4. Goa Jomblang

Klik untuk Melihat Tempat Wisata di Jogja Goa Jomblang
Tempat Wisata di Jogja Goa Jomblang
Goa Jomblang adalah sebuah goa wisata yang berlokasi di Gunung Kidul, Yogyakarta. Goa Jomblang merupakan goa vertikal yang mempunyai sebuah hutan purba di dalamnya. Goa yang terletak di Desa Jetis Wetan, Kecataman Semanu, Kabupaten Gunung Kidul ini memiliki pesona wisata goa yang disebut sebagai “Cahaya Surgawi”. Disebut sebagai cahaya surgawi karena apabila kamu datang ke Goa Jomblang pada jam 10 sampai dengan jam 12 siang, kamu akan dapat melihat cahaya menembus goa. Jika sobat backpackers menyusuri hingga ke dasar goa, sobat akan menemukan sebuah lorong alami yang merupakan penghubung antara Goa Jomblang dan Goa Grubug. Keindahan dan keunikan Goa Jomblang membuatnya menjadi salah satu tempat wisata di Yogyakarta yang wajib dikunjungi.

5. Malioboro

Klik untuk Melihat Tempat Wisata di Jogja Malioboro
Tempat Wisata di Jogja Malioboro
Pastinya tempat wisata di Jogja yang satu ini sudah tak asing lagi bagi sobat backpackers. Entah sudah berapa ribu atau juta orang yang merekomendasikan tempat ini sebagai salah satu tujuan wisata di Jogja. Nyatanya tempat ini memang menjadi salah satu tempat wisata yang sangat menarik di Jogja. Di Malioboro, kamu tak hanya akan menjadi wisatawan namun juga menjadi warga Jogja

Malioboro merupakan nama sebuah jalan di Yogyakarta. Jalan Malioboro ini sangatlah terkenal dan sudah menjadi salah satu tempat wisata di Yogyakarta yang wajib dikunjungi. Malioboro adalah salah satu tempat terbaik di Indonesia untuk kamu yang gemar jalan kaki. Di sepanjang jalan Malioboro kamu akan menemukan banyak sekali ruko-ruko yang menjual berbagai macam dagangan mulai dari kuliner, pernak-pernik, kaos oblong bertema Jogja serta berbagai hal menarik lain karya asli Jogja. Para pengamen jalanan yang banyak beraksi di sepanjang Jalan Malioboro juga turut memeriahkan suasana. 

Di Malioboro, sobat backpackers bahkan dapat menikmati sajian kuliner atau menyantap hidangan di lesehan. Di malam hari, kuliner angkringan Jogja dapat kamu nikmati di kawasan ini. Malioboro adalah destinasi favorit di Jogja, yang bahkan hanya dengan duduk bersantai di depan Monumen Serangan 11 Maret, kamu dapat menikmati suasana Malioboro yang memikat.

6. Keraton Jogja

Klik untuk Melihat Tempat Wisata di Jogja Keraton Jogja
Tempat Wisata di Jogja Keraton Jogja
Perjalanan liburan ke Jogja tentu akan sangat kurang lengkap kalau tidak berkunjung apa yang menjadi identitas Jogja, yakni Keraton Jogjakarta. Keraton Jogja adalah salah satu tempat wisata di Jogja yang ramai dikunjungi wisatawan. Keraton Yogyakarta merupakan sebuah bangunan bersejarah kesultanan Yogyakarta yang ditinggali oleh Sultan dan keluarganya. Keraton Yogyakarta adalah contoh terbaik karya arsitektur tradisional Jawa yang paling menarik. Keraton ini selesai dibangun pada tahun 1790. Selain dapat menikmati arsitektur kesultanan kuno, sobat backpackers juga dapat berkunjung ke museum yang mempunyai koleksi barang-barang kesultanan Yogyakarta yang sebagian merupakan hadiah dari raja Eropa. 

Jika fisikmu cukup kuat, kamu bisa berjalan kaki dari Malioboro ke Kraton melewati aln-alun. Lokasi Kraton Jogja berada satu garis lurus dengan Jl. Malioboro. Berjalan-jalan di sekitar istana dan menelusuri setiap detail kecil di kompleks kerajaan adalah cara terbaik menikmati salah satu tempat wisata di Jogja ini. Salah satu bangunan yang paling mengesankan di Keraton Yogyakarta adalah Bangsal Kencono, yaitu sebuah “paviliun bertahtakan emas”. Bangunan megah ini merupakan contoh kesenian Jawa yang mencerminkan keragaman agama dan budaya daerah. Sobat tidak akan menemukan penjaga militer di dalam kompleks keraton ini karena diyakini wilayah keraton dilindungi oleh kekuatan makhluk halus. Apabila kamu ingin datang mengunjungi tempat wisata ini, datanglah agak pagi karena Keraton Yogyakarta buka dari jam 8 pagi sampai dengan jam 2 siang saja.

7. Pantai Baron

Klik untuk Melihat Tempat Wisata di Jogja Pantai Baron
Tempat Wisata di Jogja Pantai Baron
Pantai yang berjarak sekitar 65 km dari pusat kota Jogja ini mempunyai pesona pemandangan yang indah. Pantai Baron sebetulnya merupakan suatu teluk bersama kehadiran dua buah bukit yang mengapitnya si sisi kiri dan kanannya. Pantai Baron juga merupakan pantai yang cukup terkenal di Jogja. Pantai ini berada di kabupaten Gunung Kidul dan merupakan salah satu pantai yang paling ramai di sana. Keunikan pantai ini adalah keberadaan sungai bawah tanah yang memiliki air tawar. Sungai tersebut mengalir ke bibir Pantai Baron.

Sebagai sebuah tempat wisata yang cukup populer, Pantai Baron telah memiliki fasilitas lengkap yang dibutuhkan wisatawan. Di pantai ini juga terdapat tempat pelelangan ikan. Ombak yang ada di pantai ini tidak terlalu tinggi dan cukup aman untuk berenang. Pantai di Gunungkidul yang satu ini juga menawarkan panorama laut yang indah dan pula disukai wisatawan sebagai salah satu destinasi wisata Gunungkidul bagi mereka yang ingin menyantap aneka kuliner laut yang lezat. Sobat backpackers juga dapat mencicipi lobster, ikan kakap, bawal putih, hingga tongkol. Pantai Baron adalah juga dermaga bagi para nelayan sehingga kamu akan menjumpai adanya pelelangan ikan di kawasan pantai ini.

8. Bukit Bintang

Klik untuk Melihat Tempat Wisata di Jogja Bukit Bintang
Tempat Wisata di Jogja Bukit Bintang
Bukit Bintang Jogja yang terletak di tepi jalan perbukitan menuju kota Wonosari ini merupakan salah satu tempat yang asyik dan romantis untuk nongkrong bersama pasangan kamu di malam hari. Dinamakan bukit bintang karena dari tempat ini kita bisa melihat indahnya kemerlip lampu kota Jogja dari atas yang terlihat seperti bintang bertaburan di angkasa. Selain menawarkan panorama indahnya kota Jogja dari atas, tempat ini juga memiliki hawa yang sejuk karena memang letaknya yang berada di perbukitan dengan tinggi kurang lebih 150 mdpl dan juga masih banyaknya pepohonan rindang yang tumbuh di sekitarnya.

Tidak jauh dari kawasan bukit Bintang (kurang lebih 200 meter), terdapat tulisan besar yang terbuat dari beton bertuliskan Gunung Kidul yang biasa dijadikan background atau latar belakang untuk berfoto para pengunjung Bukit Bintang. Jadi jika sobat backpackers berkunjung ke Bukit Bintang jangan lewatkan untuk mengabadikan perjalanan kamu di kawasan rest area tersebut. Lokasi Bukit bintang sendiri berada diatas perbukitan Pathuk, Gunungkidul. Karena keberadaannya diatas bukit dengan hawa yang dingin, semakin membuat suasana malam disini terasa indah dan romantis.

Bukit bintang merupakan lokasi favorit bagi para remaja dan keluarga untuk menikmat suasana malam jogja. Terdapat beberapa cafe dan warung-warung warga yang menjual berbagai macam makanan dan minuman, salah satu yang paling favorit adalah jagung bakar dengan minuman kopi hitam panas, menu ini sangat cocok dinikmati saat kita berada di bukit bintang yang bersuhu sejuk. Di Bukit Bintang juga terdapat beberapa Hotel dan Penginapan bagi kita dan keluarga yang ingin menghabiskan waktu lebih lama di tempat wisata bukit bintang ini. Bagi yang baru menikah dan ingin berbulan madu dengan suasana malam yang romantis, nah salah satu tempat wisata di Jogja ini merupakan lokasi yang sangat tepat untuk dikunjungi.

Nah itu tadi beberapa tempat wisata di Jogja yang dapat kamu kunjungi apabila sedang liburan ke sana. Sebetulnya, masih banyak tempat wisata lainnya yang bisa kamu eksplor. So, happy backpacking!

Artikel Terkait

Nah Ini Dia! Tempat Wisata di Jogja yang Wajib Dikunjungi
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

1 comments: